BerandaPolitikSuara PAN di Dapil Papua 2 Khususnya Japsel lebih dari 4.000, PAN...

Suara PAN di Dapil Papua 2 Khususnya Japsel lebih dari 4.000, PAN berada di posisi 3 atau 4

JAYAPURA – Perolehan suara Partai Amanat Nasional (PAN ) di Dapil Papua 2 khususnya di Jayapura Selatan mendapat dukungan suara yang cukup besar yaitu diatas 4.000 suara, hal tersebut diakui Ketua DPW PAN Papua yang juga Waket III DPR Papua Yuianus Rumbairusi.

Dikatakannya, selain PAN ada tiga partai lainnya yang suaranya lebih dari 4.000.

“Perolehan suara PAN di Dapil Papua 2 khususnya Jayapura Selatan di posisi 3 atau 4, ini berdasarkan salinan C 1 yang sudah dikonfirmasi di pleno distrik dan  para saksi pun sudah mencatat angka ini dengan baik,” katanya, saat dihubungi via ponselnya Jumat (08/03).

Dikatakannya, sekarang jamannya transparant, semua sudah dicatat dan direkam dengan baik, bisa saja terjadi perubahan atau lain hal diluar kemampuan kita, ia berharap perolehan suara yang di rekap di tabulasi PAN,  saat pleno tidak berubah.

“Hari ini distrik Jayapura Selatan Pleno,  kami berharap hasilnya sesuai dengan rekapan di tabulasi PAN, di tabulasi ini kita bisa melihat caleg A suaranya berapa,  partai A suara berapa, kami sudah baku tahu, jadi jangan ada dusta diantara kita,” katanya.

Dikatakannya,  sebagai peserta pemilu ia berharap pleno tingkat distrik di Jayapura, agar segera diselesaikan untuk dilanjutkan ke tahap berikutnya.

“KPU sudah punya jadwal permanen, kapan pleno distrik, kapan pleno kota/kabupaten, provinsi hingga ke pusat, saya berharap pleno tingkat distrik di kota Jayapura segera diselesaikan, terimakasih KPU Kota Jayapura yang sudah bekerja keras,  mudah mudahan satu dua hari ini sudah selesai, dan bisa dibawa ke pleno tingkat provinsi ,” katanya.

Dalam kesempatan ini Ketua DPW PAN Papua Yulianus Rumbairusi menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang sudah memberikan dukungan kepada  PAN dengan menyampaikan aspirasi atau keterwakilan parpol di pemilu kali ini. **

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!