Salat Iduladha 1444 H di Masjid Al Hijrah Batas Berjalan Baik dan Aman
JAYAPURA-Masjid Al Hijrah Perbatasan Skouw RI-PNG akan menyembelih tujuh (7) hewan kurban berupa sapi pada Hari Raya Iduladha 1444 Hijriah/29 Juni 2023, Kamis (29/6). Dan pelaksanaan Salat Iduladha berjalan baik dan aman.
Penyembelihan akan dilakukan setelah pelaksanaan Salat Iduladha di halaman Masjid Al Hijrah Perbatasan Skouw RI-PNG.
Ketua Masjid Al Hijrah Perbatasan Skouw RI-PNG, Ustad Agus Khusni Aufa menyampaikan terima kasih kepada warga muslim di perbatasan Skouw RI-PNG karena telah menyumbangkan hewan kurban pada Iduladha 1444 H tahun 2023.

Dikatakan, pada Iduladha 1443 Hijriah tahun 2022 Masjid Al Hijrah hanya menyembelih 5 sapi tapi tahun ini ada peningkatan.
“Kami ada peningkatan dari 5 sapi tahun lalu di tahun ini ada 7 sapi. Alhamdulillah kita ditambahkan oleh Allah SWT,” sebutnya.
Ustad Agus berharap pada Iduladha 1445 Hijriah tahun 2024 bertambah lagi hewan kurban di Masjid Al Hijrah.

“Kami harap tahun depan hewan kurban di Masjid ini terus bertambah (sehingga) kami pun bisa berpartisipasi memberikan rezeki dan keberkahan di hari raya kurban ini,” harapnya.
Distribusi kata Ustad Agus, akan diberikan di tiga lokasi di Distrik Muara Tami.
“Kami akan berikan hewan kurban bagi warga di Perbatasan, Skouw dan Koya Timur. Semoga kurban yang kita berikan akan menambah keberkahan di bulan suci ini,” tuturnya.
Khatib pada pelaksanaan Salat Iduladha 1444 Hijriah Ustad Dr. Ahnu Miftahul Ulum.
Dalam Khotbah Usdtad Dr. Ahnu Miftahul Ulum menceritakan kisah Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS bagaimana pengorbanan seorang ayah yang ingin mengorbankan anak yang disayangnya karena ketaatannya kepada Allah SWT.

Dan sebaliknya, ketaatan Nabi Ismal AS yang begitu baik dan bersabar ingin dikorbankan oleh ayahnya sendiri karena perintah dari Allah SWT.
Dari pantauan Media Bintang Papua jamaah Salat Iduladha adalah warga perbatasan, anggota Pospol Perbatasan (muslim) dan Anggota TNI Satgas Perbatasan Skouw RI-PNG.(yud)