BerandaKilas PapuaFraksi PAN DPR Papua : Selamat untuk Ridwan Rumasukun

Fraksi PAN DPR Papua : Selamat untuk Ridwan Rumasukun

JAYAPURA – Fraksi PAN DPR Papua mengucapkan selamat atas dilantiknya Ridwan Rumasukun sebagai penjabat gubernur Papua yang dilantik oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian di Gedung Kementrian Dalam Negeri  Jakarta, Selasa (05/09), ucapan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Fraksi PAN DPR Papua Sinut Busup SE, M.Si. yang juga Ketua DPW PAN Papua Pegunungan.

“Ridwan Rumasukun sosok yang tepat, menjadi penjabat gubernur Papua,” katanya, saat dihubungi via ponselnya Selasa (05/09).

Ia berharap, dengan dilantiknya menjadi penjabat gubernur bisa melanjutkan program-program yang selama ini sudah berjalan antara Pemprov Papua dengan DPR Papua.

“Salah satunya program kesehatan, pendidikan dan infrastruktur yang sisa bisa diselesaikan melalui APBD Perubahan maupun APBD Induk 2024,” ungkapnya.

Dikatakannya, sebagai anggota dewan dari Dapil  Lapago periode 2019-2024, ini merupakan periode terakhir berada di DPR Papua, karena setelah Pemilu Legislatif akan berpisah dan pindah ke Provinsi Papua Pegunungan.

Sekedar diketahui pelantikan Ridwan Rumasukun berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 74/P Tentang Pengangkatan Penjabat (Pj) Gubernur.

Masa jabatannya satu tahun dan dapat diperpanjang satu tahun berikutnya hingga ada gubernur definitif hasil pilkada. Pemilihan kepala daerah dijadwalkan November 2024 mendatang.**

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer

Komentar Terbaru

error: Content is protected !!