Dewan Adat Arui Sai memiliki peran strategis, tidak hanya menjaga adat istiadat dan warisan leluhur, juga menjadi mitra pemerintah dalam membangun Kota Jayapura

0

JAYAPURA – Dewan Adat Sub Suku Arui Sai Tanah Tabi di Port Numbay resmi dilantik, Senin (13/09) di Jayapura. Usai pelantikan, dilanjutkan dengan Musyawarah Dewan Adat.

Wali Kota Jayapura Abisay Rollo melalui Asisten III Setda Kota Jayapura, Frederik Awarawi mengatakan, bahwa pengukuhan ini bukan sekadar seremonial, tetapi bentuk penghormatan dan pengakuan terhadap eksistensi masyarakat adat di atas tanah leluhur, Tanah Tabi.

“Dewan Adat Arui Sai memiliki peran strategis, tidak hanya menjaga adat istiadat dan warisan leluhur, tetapi juga menjadi mitra pemerintah dalam membangun Kota Jayapura yang maju, berdaya saing, serta berakar pada budaya lokal,” ujarnya.

Dalam arahannya, Wali Kota menitipkan empat pesan penting kepada Dewan Adat Arui Sai. Pertama, menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai NKRI. Kedua, melestarikan adat dan budaya sebagai identitas masyarakat. Ketiga, menjadi mitra pemerintah dalam pembangunan kota. Keempat, memperhatikan generasi muda agar tetap berpegang pada pendidikan, disiplin, dan cinta tanah leluhur.

“Dengan pengukuhan ini, saya percaya Dewan Adat Sub Suku Arui Sai akan semakin berperan aktif menjaga adat, memperkuat persaudaraan, dan mendukung pembangunan di Kota Jayapura,” tegasnya. **

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini