Christian Sohilait : Kasus Rasisme Sudah Diselesaikan Secara Kekeluargaan

0
Kepala Dinas Pendidikan, Arsip dan Perpustakaan Daerah Provinsi Papua, Christian Sohilait

JAYAPURA – Kepala Dinas Pendidikan, Arsip dan Perpustakaan Daerah Provinsi Papua, Christian Sohilait mengaku kejadian Senin pagi 9 Maret, di sekolah Santo Antonius antara seorang guru dan murid yang bersifat rasisme, sudah diselesaikan secara kekeluargaan.

“ Sebenarnya masalah itu sudah diselesaikan antar guru dan murid bersangkutan, tapi saya tidak tahu kenapa bisa melebar kemana-mana, saya tidak tahu apakah ada yang bakar keadaan, karena tiba-tiba spanduk siap, semua siap begitu, “ katanya, kepada wartawan Senin (09/03) di Jayapura.

Setelah mendapat informasi tersebut, lanjutnya, langsung menghubungi Kapolres Kabupaten Jayapura, Vicktor Makbon untuk mengamankan guru.
“ Guru nya sudah diambil, dan aktifitas persekolahan di Santo Antonius jalan seperti biasa, karena mereka sudah buka pemalangan, “ katanya.

Sore nya, kata Solihait, pihak Yayasan harus rapat untuk membahas terkait kronologis kejadian untuk dilaporkan ke Dinas Pendidikan.

“ Tetapi pada intinya, persoalan ini sudah ditangani oleh pihak kepolisian, jadi saya minta tidak boleh mengganggu proses belajar mengajar terkait hal hal yang kita bisa selesaikan, “ (Berti)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini